Seminar Green Business dan Inovasi Digital: Kolaborasi Menuju Bisnis Berkelanjutan oleh Mindy Mineral Water

Institut Teknologi dan Bisnis Indobaru Nasional (IIBN) kembali menghadirkan kegiatan inspiratif melalui seminar bertajuk “Green Business dan Inovasi Digital” yang diselenggarakan pada Jumat, 11 Juli 2025. Seminar ini merupakan bentuk kolaborasi antara dunia pendidikan dan industri dalam mengangkat pentingnya keberlanjutan lingkungan melalui strategi bisnis dan inovasi digital.

Acara secara resmi dibuka oleh Bapak Suali, S.E., M.M., selaku perwakilan dari Rektor IIBN. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan bahwa isu keberlanjutan dan digitalisasi kini menjadi dua pilar penting dalam membangun masa depan bisnis yang kompetitif dan bertanggung jawab.

Seminar ini menghadirkan dua narasumber utama yang inspiratif, yaitu Bapak Deby Frima, selaku Manager Business Development Mindy Mineral Water, dan Bapak Arseto Hartantio Pinontoan, S.E., M.M., dosen tetap di IIBN.
Bapak Deby Frima membagikan pengalaman nyata bagaimana Mindy Mineral Water bertransformasi menjadi produk yang tidak hanya unggul secara kualitas, tetapi juga berkomitmen pada prinsip ramah lingkungan. Sementara itu, Bapak Arseto Hartantio menyampaikan perspektif akademik mengenai penerapan strategi green business yang efektif di era digital.

Melalui seminar ini, mahasiswa IIBN mendapatkan wawasan baru tentang pentingnya integrasi antara inovasi teknologi dan kepedulian terhadap lingkungan dalam membangun karir maupun membangun bisnis. Kegiatan ini juga menjadi bukti nyata komitmen IIBN dalam menjembatani teori dengan praktik langsung di dunia industri.